Minggu, 18 Oktober 2009

Singgalang Kariang Longsor 3 Mobil dan Motor Masuk Sungai

padangmedia.com
Padangpanjang, 16/10
Tiga mobil terlempar kesungai setelah dihantam bebatuan dan tanah longsor diperbukitan singgalang Kariang sore tadi, 2 orang korban selamat berhasil dievakuasi jajaran Polres dan Brimob Kota Padangpanjang dan dibawa ke rumah sakit Yarsi Padangpanjang, sedangkan kemungkinan adanya korban lain masih ditelusuri disepanjang seungai Batang Anai tersebut.


Kapolres Kota Padangpanjang AKBP Wisnu Andayana yang dihubungi padangmedia.com malam ini membenarkan longsor di Singgalang Kariang tersebut dan mengatakan 2 korban penumpang kendaraan L 300 yang merupakan warga Lubuk Alung sudah dilarikan ke RS.Yarsi Padangpanjang. Selain itu beberapa buah sepeda motor juga disambar longsor dan nasib pemilik kendaraan masih belum diketahui.

Longsor dibukit Singgalang kariang yang berbatasan langsung dengan Batang Anai Kabupaten Padang Pariaman ini memang sudah diprediksikan banyak orang karena kondisi tanah bukit yang labil sejak gempa Rabu 30 September lalu dan diperkirakan ada sekitar puluhan titik rawan longsor dilokasi ini.

Hingga saat ini dibantu sebuah eskavator, jalan penghubung Kota Padangpanjang dan Padang ini masih dibersihkan dan antrian kendaraan bermotor dari Padangpanjang ke Padang atau sebaliknya tak dapat dihindarkan, namun banyak juga diantara kendaraan tersebut yang balik kepadang atau yang dari padangpanjang memilih jalan memutar lewat Solok dan Maninjau.(isril)

0 komentar:

Posting Komentar